Gaya hidup Hugh Hefner - yang biasa mengoleksi pacar dalam satu waktu  - jadi pilihannya sebagai akibat kegagalan dalam rumah tangga. Bos  Playboy ini belajar dari pengalamannya dengan dua kali menikah, menyebut  lebih mudah memiliki banyak pacar daripada punya istri.
Pria berusia 84 tahun ini jadi tokoh utama di  dokumenter baru 'Hugh Hefner: Playboy, Activist and Rebel.' Dalam  pengakuannya, Hefner mengatakan dia menyadari hidup dengan satu wanita  lebih sulit untuk dijalani.
"Kadang satu wanita jauh lebih sulit. Aku pernah  menikah dan setia selama delapan tahun di tahun 1980-an, dan setelah  itu, sebagai akibat dari kegagalan pernikahan, aku berakhir dengan tujuh  kekasih dalam satu waktu. Mengatasi tujuh orang pacar lebih mudah  daripada satu istri," terang milyader ini.
Hefner pernah menikah dua kali. Pernikahan dengan  istri pertamanya Mildred Williams berlangsung dari tahun 1949 hingga  1959. Dia bertemu istri keduanya, Kimberley Conrad di tahun 80-an.  Hefner tinggal bersama kekasih-kekasihnya di Playboy Mansion. Beberapa  yang pernah jadi kekasih tetapnya antara lain Kendra Wilkinson, Holly  Madison dan Bridget Marquardt. Saat ini Hener hanya memiliki satu  kekasih, Crystal Harris (24), yang berusia setengah dari usianya.

 
 
Tidak ada komentar:
Posting Komentar