Jumat, 25 September 2009

Upload Video di YouTube Hingga 2 GB


Sebuah kabar gembira bagi pengguna situs video sharing YouTube, seperti ditulis pada official blog YouTube dan dikutip AFP, Kamis (2/7), saat ini pengunjung dapat mengupload file video hingga ukuran maksimal 2 gigabyte (GB). Besar file video yang diijinkan ini dua kali lipat dari ukuran file sebelumnya yang boleh di upload yaitu sebesar 1GB.

Perubahan kebijakan YouTube ini dilakukan untuk mengakomodasi keperluan upload video dengan kemampuan high definition (HD).

Meskipun untuk mengakomodasi kebijakan barunya berarti YouTube harus menyediakan fasilitas server dan bandwith dengan ukuran yang ebih besar, namun mengingat video dengan kualitas HD sedang popular saat ini, YouTube ingin memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk mendapatkan kenikmatan berbagi video HD hingga 10 menit lamanya.

Sama seperti format video YouTube sebelumnya, video HD ini juga dapat di share di blog ataupun situs yang diinginkan.

Tidak ada komentar: