Kamis, 26 Maret 2009
Analek Konfusius
Analek adalah bagian dari Kitab Shi Shu atau Kitab Yang Empat dalam agama Kong Hu Cu yang dalam bahasa aslinya disebut Lun Yu atau Kitab Sabda Suci. Terdiri dari 2 jilid, masing-masing 10 Bab (= 20 bab) dan 15.917 huruf. Kitab ini berisikan kumpulan tulisan ajaran,diskusi, percakapan, komentar dari Kong Hu Cu dengan para muridnya, antar murid, dan wacana Ajaran Kong Hu Cu. Cakupan aspek ajaran Khong Hu Cu selaku Tian Zhi Mu Duo (Genta Rohani Tuhan) dapat ditelusuri dalam kitab ini, sehingga selalu menjadi "buku pertama" yang dipakai sebagai referensi terkadang malah dianggap sebagai referensi tunggal bagi orang kemudian, namun bagi umat Kong Hu Cu (Ru) Kitab ini tetap menjadi sumber acuan ajaran terapan laku dari Khong Hu Cu sebagai pengejawantahan keimanan dan keyakinan paling konkrit.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar