Sabtu, 22 Agustus 2009

Sakit karena Makan Ikan Blowfish


KEPOLISIAN Tokyo kemarin menyatakan tujuh warganya telah jatuh sakit, seorang kritis, akibat memakan ikan blowfish. Kejadian tersebut telah memicu kembali munculnya rasa takut terhadap makanan yang terbuat dari ikan itu.
Para korban memakan daging mentah blowfish-- dikenal dengan sebutan ikan fugu di Jepang--di sebuah restoran mewah di Tsuruoka, sebuah kota kuno dekat Laut Jepang, 350 kilometer di utara Tokyo.
Mereka dilarikan ke rumah sakit dengan kondisi kebas di tangan dan kaki serta gejala lain. Seorang di antaranya masih dalam kondisi kritis.
"Para korban meliputi sejumlah sukarelawan kesejahteraan publik dan seorang pemuka kota. Mereka datang untuk berpesta di restoran setelah menghadiri pertemuan warga," ungkap seorang juru bicara kepolisian Tsuruoka.
Ketujuh pria itu berusia antara 61 dan 69, kecuali seorang di antaranya berusia 55 tahun. Restoran bernama Kibunya itu tidak memiliki izin untuk mengolah daging blowfish yang mengandung racun.

Tidak ada komentar: