Rabu, 18 November 2009

Mini Piramida Ditemukan Di meksiko


Sebuah pulau tempat hidup suku kuno ditemukan di Mexico. Diantara reruntuhan yang ditemukan, terdapat harta kekayaan, serta piramid mini yang digunakan untuk ritual.
Pulau yang disebut Apupato masuk dalam kekuasaan kerajaan Tarascan yang disegani. Kerajaan ini mendominasi Mexico Barat dari 1400 hingga 1520 sebelum masehi dan sebelum ditaklukkan oleh bangsa Eropa.

"Karena Apupato terletak di pulau yang relatif tidak berpenghuni, maka ini jendela untuk melihat bagaimana kondisinya di masa lalu," kata Christopher Fisher peneliti utama dan arkeolog di Colorado State University.
Suku Purepecha merupakan musuh tetangganya bangsa Aztec. Dari ibukotanya yang megah dan religius Tzintzuntzan, suku itu berhasil mementahkan semua serangan dari bangsa Aztec.
Purepecha menghasilkan berbagai produk berharga semacam madu, katun, kulit dan garam serta sering menjelajah ke wilayah tetangganya untuk mencari sumber bahan seperti itu.

Fisher dan sejawatnya menemukan bangunan yang dipercayai sebagai harta kerajaan dalam ruang sempit di dalam piramid. Sementara ruang yang lebih luas digunakan untuk ritual.

Tidak ada komentar: