Jumat, 24 Desember 2010

Manjakan Kulit Sensitif dengan Madu


Kulit Anda kering dan sangat sensitif? Cobalah untuk melakukan perawatan menggunakan madu. Bahan yang terkandung dalam madu bisa mempertahankan kelembaban kulit secara maksimal.

Madu juga mengandung bahan anti iritasi sehingga cocok untuk semua jenis kulit sensitif. Christopher Watt, seorang ahli kecantikan para selebriti Hollywood, seperti Halle Berry dan Jennifer Lopez, merekomendasikan ramuan alami untuk kulit kering dan sensitif.

Aplikasikan ramuan berbahan madu berikut ini di kulit sensitif Anda!

Pelembab maduBahan:
2 sendok makan madu
2 sendok makan cocoa butter, lelehkan
2 tetes minyak bergamont (opsional)
1 tetes minyak lavender oil atau tea tree (opsional)
Campur semua bahan hingga benar-benar rata. Tempelkan pada wajah yang telah kering dan bersih. Diamkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air dingin. Sisa ramuan bisa Anda simpan dalam lemari pendingin, tetapi ini akan membuatnya mengeras.
Untuk menggunakannya lagi cukup hangatkan dalam microwave selama 10 detik. Aduk kemblai dan ramuan kembali siap dipakai.

Rayakan Natal di Lima Benua, Seru!

  

Masih bingung mencari tempat asyik untuk menghabiskan liburan Natal dan tahun baru bersama keluarga? Dua mal terbesar di Jakarta ini bisa jadi pilihan Anda.

Menyambut penghujung tahun 2010 ini, Mal Taman Anggrek akan menggelar acara Natal, mulai 4 Desember 2010 – 2 Januari 2011. Pesta Natal bertema 'Christmas Around The World' akan digelar di area Center Atrium.

Konsep pesta tahun ini, menghadirkan dekorasi Natal bernuansa lima benua. Masing-masing benua didesain secara berbeda. Untuk benua Eropa misalnya, ditampilkan kincir angin Belanda yang dibangun di atas atap setiap booth bazaar. Sementara untuk benua Afrika akan ditampilkan dekor lengkap berupa rumah Afrika beserta binatangnya.

Sebagai dekorasi utama, pengunjung dapat menikmati atraksi Giant Christmas Pop-Up Book. Atraksi yang baru pertama kali di Indonesia ini berupa buku raksasa yang dapat membuka dan menutup secara otomatis. Buku ini bercerita, bagaimana sibuknya perjalanan Santa mempersiapkan Natal di seluruh penjuru dunia.

Dekorasi Natal tentunya tak akan lengkap tanpa kehadiran rumah Santa. Bagi pengunjung yang ingin mengabadikan momen spesial, rumah Santa kali ini juga dibuka untuk pengunjung yang ingin berfoto bersama Santa, lengkap dengan latar belakang dekorasi interior rumah Santa.

Tak ketinggalan, bagi pengunjung yang ingin membeli souvenir Christmas Around The World, Mal Taman Anggrek juga menjual berbagai merchandise unik seperti Christmas card dan eco-bag yang didesain cukup menarik, sesuai dengan tema.

Selain di Mal Taman Anggrek, Anda juga bisa menghabiskan liburan Natal di Grand Indonesia Shopping Town Untuk Pesta Natal dan Tahun Baru kali ini, Grand Indonesia Shopping Town telah menyiapkan serangkaian event yang akan membuat Anda dan keluarga semakin happy. Tema acaranya, 'Tropical  Christmas'.

Di antaranya, live show Cirque Polynesia, toys fair, dan Santa Claus, yang diselenggarakan 4 – 24 Desember 2010. Nah, untuk menguatkan suasana Natal bagi penunjung, seluruh penjuru mal didekorasi dengan ornamen Christmas, di antaranya Giant Christmas Tree setinggi sekitar 20 meter. 

Pertunjukan Cirque Polynesia adalah live show spesial di Tropical Christmas sekaligus menandakan debut pertama kelompok atraksi sirkus dari Maui – Hawaii, Amerika Serikat, di Indonesia.

Cirque Polynesia akan menampilkan perpaduan antara seni hiburan kontemporer dan unsur budaya lokal Pasifik Selatan. Pertunjukan ini menghadirkan keindahan gerak dan lagu tradisional kawasan Pasifik Selatan, seperti hula hoops, quick change performance, Hawaiian Polynesia Drum, atraksi-atraksi contortionist, dan silk aerial acrobat.

Setiap Selasa – Kamis, pertunjukan diadakan pada pukul 19.00 WIB, sedangkan pada Jumat, Sabtu, Minggu dan hari libur diadakan dua kali, yaitu pada pukul 18.30 WIB dan 19.30 WIB.

8 Surga Belanja di Dunia

  

Ingin tahu pusat belanja terbaik di dunia, tempat Anda bisa menyalurkan hasrat berbelanja? Mulai dari butik desainer, pusat perbelanjaan berskala internasional hingga pasar antik, semuanya terdapat di tujuh surga belanja di dunia.

Bagi fashionista dan shopacholic, tempat-tempat belanja ini bisa jadi pilihan untuk lokasi liburan jelang akhir tahun. Dan, tentunya potongan harga sejumlah fashion item branded favorit juga ditawarkan besar-besaran, seperti dikutip dari Divine Caroline.

Di mana sajakah 'surga' untuk para fashionista?

1. New York, Amerika Serikat

New York juga merupakan pusat belanja mengagumkan. Pusat perbelanjaan yang koleksinya terdiri dari barang premium seperti Macy’s, Bloomingdales, Barneys, dan Saks sangat merupakan tujuan utama wisata belanja mewah.

Belum lagi banyak deretan butik perancang ternama di Madison Avenue yang membuat area tersebut dijuliki sebagai 'the fashionable road'. Terdapat juga spa mewah, butik perhiasan, serta restoran di area tersebut. Berjalan di Madison Avenue bisa membuat Anda merasa seperti Carrie Bradshaw di serial Sex and the City.

2. Tokyo, Jepang
Tokyo adalah surga bagi pencinta barang eletronik. Untuk berbelanja sambil memanjakan mata pergilah ke distrik Ginza, yang terkenal dengan kilap ruang pamer  menampilkan gadget terbaru berteknologi tinggi, pusat perbelanjaan elegan, toko-toko galeri tradisional hingga kontemporer.

Area lain yang menawarkan barang mewah adalah Omotesando, yaitu pusat perbelanjaan besar dan terdapat butik-butik perancang ternama.

3. Milan, Italia
Selain Paris, Milan juga salah satu ibukota fashion dunia. Atmosfir kota ini sangat glamor dan romantis, tentunya akan membangkitkan hasrat belanja. Pusat mode di Milan yaitu di area Quadrilatero della moda, Anda akan menemukan Via Montenapoleone, yang merupakan jalan terbaik di daerah tersebut. Toko desainer berlimpah sepanjang jalan itu.

Area lainnya adalah Via Borgospesso, Via Santo Spirito, Via Manzoni dan Via della Spiga, yang juga pusat berbagai toko desainer. Jika Anda memiliki cukup waktu, pergilah ke luar kota, untuk mengunjungi butik desainer ternama seperti Dolce & Gabbana, Frette, Fratelli Rossetti, dan Max Mara.

4. Dubai, Uni Emirat Arab
Dubai sangat terkenal sebagai surga belanja di dunia karena pusat perbelanjaan barang mewahnya. Salah satunya adalah pusat penjualan batu-batu mulia, yaitu Deira Gold Souk. Koleksi emas, berlian dan batu mulia lainnya sangat lengkap. Pengunjung juga bisa membuat berlian spesial yang baru akan diolah ketika dipesan.

Pusat belanja paling mengesankan di Dubai adalah Dubai Mall, yang merupakan pusat perbelanjaan terbesar di dunia, areanya mencapai 12,1 juta kaki persegi. Dubai Mall dibuka pada Agustus 2008 dan sering disebut sebagai 'pulau mode' karena lebih dari 70 perancang ternama membuka butik di tempat tersebut.

Di dalamnya juga terdapat 220 butik perhiasan, aquarium terbesar di dunia serta hiasan air terjun mewah. Ada juga gelanggang es ukuran olympic dan area besar dengan atap yang bisa dibuka dan ditutup.

5. Madrid, Spanyol
Kota romantis dan seksi ini juga memiliki pusat belanja yang sangat mengagumkan. Yaitu Salamanca, yang merupakan pusat butik-butik ternama serta rumah mode para desainer.

Selanjutnya adalah Calle Serrano yang terkenal karena terdapat beberapa toko paling eksklusif di kota Madrid. Mata akan dimanjakan dengan deretan toko perhiasan mahal dan arsitektur unik butik serta bangunan berarsitektur cantik yang menakjubkan di sepanjang jalan. Di area ini Anda akan menemukan butik Armani, Versace, Hermes dan Hugo Boss serta butik ternama lainnya.

6. London, Inggris
Kota metropolis ini menyajikan wisata belanja untuk semua selera dan budget. Kunjungi Bond Street dan butik desainer untuk berbelanja dengan cara mewah. Di daerah tersebut Anda akan menemukan butik Jimmy Choo, Gucci, Hermes, dan Chanel.

Area ini juga terkenal dengan pusat penjualan perhiasan, Anda akan menemukan Tiffany & Co serta De Beers. Pusat belanja lain yaitu Knightsbridge yang merupakan 'rumah' pusat perbelanjaan ekslusif, tujuan utama para fashionista, Harrods.

Untuk pencinta makanan lezat nan mewah, Fortnum & Mason adalah tempat yang tepat. Jamur hitam dan jamur putih, kaviar, cokelat berkualitas tinggi, wine, sampanye, semuanya tinggal Anda pilih. Untuk mencari hal unik, ada Grays Antique Market, yang merupakan pusat penjualan koleksi perhiasan antik di dunia.

7. Paris, Perancis
Paris adalah kiblat mode dunia. Berbagai label premium hingga koleksi desainer ada di kawasan yang juga dikenal kota romatis ini. Siapa yang tidak kenal Christian Dior, Yves Saint Laurent, Chanel, dan Louis Vuitton, semua koleksinya adalah incaran para pencinta belanja. Warga Paris juga sangat tahu bagaimana tampil gaya dan hal itu didukung oleh 'lingkungan mode'.

Kota Paris terdiri dari dua puluh lingkungan yang berbeda atau 'arrondissements' dengan masing-masing karakter yang berbeda. Bagian depan hingga hingga belakang des Champs Elysees di arrondissement 8, Anda akan menemukan berbagai toko-toko desainer, cocktail lounge yang chic dan ruang pamer mobil mewah, serta toko Louis Vuitton terbesar di dunia.

Boulevard Haussmann, Les Galeries Lafayette, adalah pusat perbelanjaan besar yang menjual busana desainer. Setiap Jumat di tempat tersebut diselenggarakan peragaan busana untuk menampilkan koleksi couture terbaru. Untuk pencinta barang antik tempat yang paling tepat adalah Le Louvre des Antiquaires, letaknya tepat disamping Palais Royal.

7. Sibolga, Indonesia
Sibolga adalah surga bagi pencinta seafood dan diving yang terletak di Sumatera Utara, Indonesia. Untuk diving sambil memanjakan mata pergilah ke Pulau Poncan dan juga Pulau Mursala, yang terkenal dengan pasir putih yang menyaingi keindahan pulau dewata, Bali dan juga menampilkan nuansa terbaru berpanorama asri dan toko-toko galeri tradisional hingga kontemporer ada di Distrik Pandan.

Area lain yang menawarkan barang mewah adalah Sibolga, yaitu pusat perbelanjaan besar dan terdapat butik-butik ternama disana.

Mencicip Menu Korea Sesuai Lidah Indonesia

 

Makanan Korea dikenal sebagai makanan oriental dengan cita rasa khas. Di negeri asalnya, citarasa kuliner negeri ginseng tergolong ekstrem. Satu jenis makanan hanya didominasi satu jenis rasa, seperti asam, pedas, manis atau hambar yang tak akrab dengan lidah sebagian besar orang Indonesia.

Bila ingin mencicipi kuliner Korea namun sesuai dengan rasa Indonesia, cobalah menu-menu restoran Korea, Samwon House. Desain resto yang mengimitasi bangunan paling terkenal di Korea, Istana Gyeongbokgung, menawarkan suasana Korea klasik.

Aneka menu tersedia di tempat dominan warna merah dan hijau ini. Begitu duduk, hidangan Ocha, minuman dingin dari biji barley dan Panchan, terdiri dari Gimbab dan Gumandu, disajikan sebagai welcome menu sembari Anda menanti hidangan datang.

Sebagai menu utama, ada beberapa makanan yang bisa dicoba dan paling digemari sejak SamWon House buka November lalu. Salah satunya menu Jeongol atau menu sup. Dengan porsi yang cukup untuk empat orang, Anda bisa menikmati Dongtae Jeongol atau sup kombinasi ikan dan makanan laut dengan berbagai sayuran. Rasa asam dan pedas kuahnya terasa pas dan tak terlalu menusuk.

Ada juga menu barbeque (Gogi-Gui) dari daging sapi khas impor seperti Galbi Sal dengan saus manis dan asin, Jumul-Luk Deungshim hingga ayam bakar (Dak Bulgogi). Bila ingin menikmati pengalaman kuliner, ada tungku khusus untuk membakar daging. Menu lain yang menggugah selera yang ada di Samwon lainnya, yaitu menu nasi yang disajikan di mangkuk batu panas yakni Dolsot Bibimbap, Dolsot Galbi bibimbap. Hidangan lainnya, Sogogi Bokkeum, sup ayam ginseng Samgyetang serta berbagai menu camilan khas Korea.

Untuk minuman, selain Ocha, ada pula minuman khas Korea lain, Shike yang beraroma jahe hingga minuman beralkohol seperti Chamisul, Bok Bun Ja, Bharam, Chum Churum dan Makgeolli.

"Semua menu diolah dari bahan-bahan berkualitas. Semua bumbu dari Korea, dan dagingnya dari Australia. Sebab, daging Australia lebih tender dan juicy dibanding daging lokal," ungkap sang pemilik, Albert Santosa. Albert mengaku menyukai makanan Korea sejak studi di Australia. "Cita rasa kuliner Korea sangat berbeda dari menu oriental lain seperti Jepang atau China."  

Dengan kapasitas 96 orang, SamWon House bisa memberi pengalaman makan yang berbeda bagi Anda dan keluarga atau teman-teman.

Lokasi
SamWon House
Setiabudi One, Ground Floor B107-108a
Jl. HR Rasuna Said Kav 62 Kuningan
Jakarta Selatan 12920
Harga Makanan: Rp55.000-180.000
Harga Minuman: Rp10.000-180.000
Jam Buka     : 10.00-22.00 WIB

Pohon Natal Termahal di Dunia Rp99,5 Miliar

  

 Menyambut natal 2010, Hotel Emirates Palace di Abu Dhabi akan memajang pohon Natal yang paling mahal yang pernah ada di dunia. Pohon Natal termahal ini akan menembus rekor dunia dengan nilai lebih dari US$11 juta atau setara Rp99,5 miliar.

Pohon natal setinggi 40 kaki terbuat dari cemara buatan dihiasi dengan berbagai perhiasan terbuat dari emas di sekelilingnya. Salah satu hiasannya adalah bola emas dan busur perak dan diterangi lampu putih kecil yang merupakan model perhiasan sesuai tradisi setempat.

Tak hanya itu, General Manager Emirates Palace Hans Olbertz, menyatakan ada pula dekorasi berupa perhiasan lengkap dengan batu permata untuk menambah semarak pohon natal di hotel super mewah tersebut.

Secara keseluruhan, dekorasi pohon natal memiliki 181 permata, termasuk berlian, safir, zamrud, dan mutiara. Di cabang-cabang pohon, terdapat pula banyak kalung, gelang dan jam tangan yang memberi perbedaan suasana natal.

Seperti dilansir Genius beauty, pohon natal bertabur permata merupakan fasilitas hotel berbintang tujuh tersebut. Hotel Emirates Palace sendiri dikenal sebagai penginapan yang dipenuhi dengan layanan emas, misalnya tato emas. Hanya kalangan tertentu saja yang bisa menikmati layanan  hotel superekslusif ini.

Paket tahun baru selama tujuh hari Palace Hotel senilai US$1 juta atau Rp9,1 miliar, paling mahal di dunia.

Gajah Afrika Terdiri dari Dua Spesies


Sejumlah peneliti memastikan terdapat dua spesies gajah berbeda hidup di Afrika yakni gajah sabana Afrika (Loxodonta africana) dan gajah hutan Afrika (Loxodonta cyclotis). Selain perbedaan ukuran tubuh, genetik keduanya juga berbeda.

Seperti dilansir jurnal Perpustakaan Umum Ilmu Pengetahuan, peneliti membandingkan genetik DNA mitokondria dari kedua jenis gajah itu dengan gajah Asia, mastodon yang telah punah dan mammoth. Penelitian itu membuktikan, perpisahan gajah Afrika menjadi dua spesies itu berlangsung pada periode yang sama saat gajah Asia berpisah dengan mammoth.

Mammoth dan gajah Asia diperkirakan terpisah sejak 5,8-7,8 juta tahun yang lalu, sementara dua gajah Afrika ini diperkirakan berpisah dari nenek moyang yang sama antara 6,6-8,8 juta tahun yang lalu. Karena itu, para ilmuwan lalu sepakat menyatakan gajah di Afrika terdiri atas dua spesies yang berbeda.

Gajah sabana Afrika (Loxodonta africana) adalah spesies yang terbesar. Berat antara enam sampai tujuh ton, gajah yang hidup di sabana ini dua kali lebih berat daripada spesies gajah hutan Afrika (Loxodonta cyclotis).

Pada tahun 2007, diperkirakan ada antara 470.000 sampai 690.000 gajah di alam liar Afrika. Di selatan, mereka berkembang dengan baik, namun di Afrika tengah dan barat, gajah menjadi buruan manusia untuk diambil gadingnya.

Sementara gajah Asia (Elephas maximus) yang lebih kecil dari gajah sabana Afrika. Gajah ini menyebar di 11 negara, dari India sampai Indonesia. Spesies yang memiliki telinga lebih kecil ini diperkirakan tersisa 60.000 ekor, di mana sekitar seperempatnya didomestifikasi.

Gajah Asia memiliki sejumlah subspesies yang dibedakan dari ukuran dan penanda. Di Sri Lanka, berkembang Elephas maximus maximus yang merupakan gajah Asia yang terbesar dan diperkirakan tinggal 3.000 sampai 4.500 ekor. Di India, terdapat Elephas maximus indicus (gajah India) yang saat ini berpopulasi terbesar.

Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) hanya bisa dijumpai di Pulau Sumatera. Tubuh lebih kecil dari gajah India, sementara populasi di alam liar diperkirakan tinggal 2.100-3.000 ekor.

Tahun 2003, sebuah subspesies ditemukan di Kalimantan. Gajah Kalimantan ini disebut gajah pigmi karena lebih kecil dan lebih jinak daripada gajah Asia umumnya.

Kutub Utara dan Selatan Bumi Bergeser

 

Setiap kurang lebih 200 ribu tahun sekali, kedua kutub planet Bumi, utara dan selatan saling bergeser. Umumnya, pergeseran kedua kutub itu membutuhkan waktu ribuan tahun.

Scott Bogue, geolog dari Occidental College dan Jonathan Glen, peneliti dari US Geological Survey (USGS) yang mengamati lava di kawasan Nevada yang telah berusia 15 juta tahun.

Hasilnya, dari penelitian, mereka menemukan bahwa kutub planet Bumi pernah bergeser beberapa kali lipat lebih cepat dibanding kecepatan normal. Setidaknya satu kali.

“Saat lava mendingin, ia menyimpan catatan medan magnet Bumi,” kata Bogue, seperti dikutip dari Discovermagazine, 23 Desember 2010. “Setelah mengamati lava yang mengalami pendinginan selama 2 tahun berturut-turut, diketahui bahwa lava di kawasan itu bergeser 53 derajat dari timur ke arah utara dengan kecepatan 1 derajat setiap minggu,” ucapnya.

Awalnya, keduanya mengira ada kesalahan dalam penelitian mereka. Namun pengujian lebih mendetail mengonfirmasikan pola pergeseran tersebut. Bukti lain terjadinya pergeseran kutub terekam oleh lava yang ada di Oregon, yang telah diteliti di tahun 1985 lalu.

Catatan geologi dari medan magnet Bumi juga umumnya mengindikasikan bahwa medan magnet utara-selatan itu bergeser satu kali setiap sekitar 200 ribu tahun. Pergeseran terjadi secara lambat dan membutuhkan 4 ribu tahun untuk selesai.

Meski para ilmuwan belum memastikan apa yang membuat bergesernya kedua kutub, besi cair panas yang mampu menghantarkan listrik yang mengalir di perut bumi diperkirakan menjadi penyebabnya. Apalagi zat ini jugalah yang menimbulkan medan magnet yang ada di kutub Bumi.

Temuan ini diperkirakan akan memicu gelombang perdebatan baru. Sejumlah geolog berpendapat bahwa saat ini medan magnet juga sedang menjalani pergeseran.

Seperti dilaporkan Science News, medan magnet planet Bumi semakin melemah selama abad terakhir. Meski demikian, pergeseran medan magnet tersebut tidak akan terlalu banyak mempengaruhi kehidupan manusia.

Desa Ini Diyakini Sarang Alien & Bebas Kiamat

 

Seorang walikota di Prancis frustasi dan meminta bantuan militer untuk mengusir para pemburu UFO yang terus berdatangan ke wilayahnya.

Tak hanya itu, ia juga kesal menghadapi arus kedatangan orang-orang yang meyakini wilayah itu satu dari sedikit wilayah di Bumi yang akan selamat dari kiamat.

Picturesque Bugarach berada di wilayah Aude di selatan Prancis. Sebuah desa kecil yang damai yang hanya dihuni 189 orang. 

Namun, dalam beberapa bulan terakhir, ketenangan para penduduknya terusik pendatang yang yakin kaki gunung Pic de Bugarach, yang tingginya 4.000 kaki, adalah sarang alien.

Desas-desus beredar bahwa alien menetap di sebuah lokasi di bawah gunung, menunggu saat berakhirnya dunia, dan menyelamatkan beberapa orang yang beruntung. Ada juga yang menganggap gunung itu keramat dan akan terhindar dari kehancuran pada 21 Desember 2012, akhir penanggalan Bangsa Maya.

"Jika tiba-tiba 10.000 orang datang besok, penduduk desa yang kurang dari 200 orang bakal kewalahan," kata Jean-Pierre Delord seperti dimuat Daily Mail, Rabu 22 Desember 2010.

"Aku telah memberitahu pihak berwenang dan kami ingin tentara berada menanganinya. Jika perlu, militer datang ke sini pada Desember 2012."

Menurut dia, kecemasan penduduk bertambah saat mengetahui sebuah situs di Amerika Serikat menjual tiket menuju Bugarach. "Mereka melakukan bisnis, mengorganisasi orang untuk wisata religi, berdoa, dan meditasi di sini," kata dia.

Diceritakan Delord, orang-orang mulai datang ke wilayahnya saat seorang penduduk lokal melaporkan penampakan UFO. "Dia mengaku melihat alien dan mendengar dengung pesawat mereka di bawah gunung."

Rumor tersebut diperkuat dugaan bahwa peramal Prancis, Nostradamus pernah tinggal di wilayah itu pada abad ke-16. Juga isu penemuan galian misterius Nazi di sana.

Tak hanya sekadar datang, sejumlah orang yang percaya keajaiban desa itu bahkan membeli properti di kaki gunung tersebut. Kursus soal UFO juga mulai ditawarkan di sana.

Valerie Austin, yang pindah dari Newcastle 22 tahun lalu mengatakan, Bugarach adalah daerah yang indah dan tenang. "Sekarang, Anda bisa menjumpai orang sedang berdoa dan bermeditasi di mana pun."

Peta Bugarach

Prancis, Negara Teraman saat Kiamat 2012?

 

Tak sedikit orang yang mempercayai tentang datangnya kiamat tahun 2012. Bisa jadi Anda salah satunya. Tidak ada persepsi yang salah atau benar. Tiap individu bebas memilih untuk percaya atau tidak. Memang, bagi sebagian suku, tahun 2012 dipercaya sebagai tahun perubahan spiritual.

Telah banyak acuan yang memaparkan prediksi dan ramalan bahwa bencana besar akan melanda Bumi pada tahun 2012. Dua yang terpopuler di antaranya adalah Nostradamus dan Bangsa Maya.

Misalnya, ramalan di buku Nostradamus Code. Buku itu meramalkan komet akan memporakporandakan Bumi dan memporakporandakan segala isinya. Tak hanya itu, ramalan lainnya juga mengatakan bahwa generasi anti-kristus ketiga menyebarkan pasukannya ke seluruh dunia dengan kedok menawarkan bantuan. Misinya: mempersiapkan perang nuklir.

Selain Nostradamus, beberapa dari Anda yang mempercayai kiamat tahun 2012 mungkin mempercayai ramalan Bangsa Maya. Ya, ini relatif lebih populer ketimbang Nostradamus. Teori tentang kehancuran dan kiamat dikutip dari buku bertajuk The Mayan Prophecies yang diterbitkan tahun 1995.

Dalam buku tersebut, ramalan kiamat didasarkan pada kalender Maya dengan periode perputaran matahari jangka panjang. Namun, penduduk tua bangsa Maya itu sendiri malah justru membantahnya.

Menurut sebagian orang, yang juga pengarang non-ilmuwan, bencana besar diprediksi akan datang di sela-sela ajang olahraga olimpiade London dan perayaan Queen Elizabeth Diamond Jubilee, yakin perayaan kekuasaan monarik Ratu Elizabeth ke-60 pada 2012 mendatang.

"Tahun 2012 diklaim sebagai tahun transformasi spiritual atau apocalype," kata website Armageddon online, yang dikutip VIVAnews dari Telegraph, Kamis 23 Desember 2010.

"Tak sedikit spiritualis dan filosofis new age yang meyakini manusia akan memasuki era pencerahan pada tahun 2012," tambahnya.

Menariknya, website tersebut juga mengatakan sebuah desa di Prancis, Bugarach, sebelah barat daya Prancis, akan menjadi tempat pertama yang diinvasi UFO. Isu tentang tempat ini telah beredar di Internet, terutama di kalangan pemerhati UFO, sebagai satu-satunya tempat teraman bagi manusia agar terselamatkan dari Armageddon tahun 2012.

Beberapa orang yang mengkampanyekan UFO yakin bahwa Gunung Le Pic de Bugarech akan menjadi landasan UFO pertama di Bumi. Entah apa dasar pemikiran tersebut, yang jelas isu tentang hal ini sempat ramai di Internet. Lantas desa ini pun menjadi fokus pencarian di internet. Dan, nampaknya mereka percaya maksud dari kedatangan UFO itu cukup positif.

Fosil di Siberia "Kerabat" Orang Papua

 

Sejumlah ilmuwan yang mencoba memecahkan sandi DNA sebuah fosil keluarga manusia yang ditemukan di Siberia, Rusia, terperanjat. Lima persen DNA orang Melanesia yang mendiami Papua dan Australia itu ditemukan di makhluk yang dijuluki "Denisovans" itu.

"Kami kira ini kesalahan ketika pertama melihatnya," kata David Reich, peneliti dari Harvard University, yang menulis laporan ilmiah ini. "Namun ini nyata," katanya dilansir the Associated Press, Rabu 22 Desember 2010.

Lebih aneh lagi, fosil itu justru tak menunjukkan sama sekali kaitan dengan nenek moyang orang yang sekarang mendiami Siberia. Padahal, lebih dari 30 ribu tahun lalu, "Denisovans" malang melintang di benua Asia.

Laporan mengenai kaitan "Denisovans" dengan ras Melanesia ini merupakan laporan kedua setelah laporan yang menyimpulkan terjadi perkawinan silang manusia (homo sapiens) dengan Neanderthal di Timur Tengah, sesaat setelah nenek moyang manusia keluar dari Afrika namun sebelum mendiami Eurasia (kawasan antara Asia dan Eropa).

Sementara untuk "Denisovans" kemungkinannya terjadi kawin campur dengan nenek moyang orang Papua yang bermigrasi keluar dari Afrika sekitar 45 ribu tahun lalu. Namun para ahli masih melanjutkan penelitian lebih jauh soal genom "Denisovans" ini. Todd Disotell dari New York University menyatakan, mereka harus mencari petunjuk jejak warna kulit dan matanya.

"Kami akan merinci gambaran orang ini dalam beberapa tahun ke depan berdasarkan genom ini," katanya.

Keberadaan sanak manusia ini terungkap sembilan bulan lalu berdasarkan sampel DNA yang diselamatkan dari sebuah tulang jari yang ditemukan di Gua Denisova di selatan Siberia. Para peneliti lalu menggunakan Denisovans untuk genom itu, meski belum diketahui apakah mereka merupakan spesies terpisah dengan manusia (homo sapiens).

Namun genom yang ditemukan telah membuktikan Denisovans lebih berkerabat dekat dengan Neanderthals daripada manusia modern. Temun ini mengindikasikan bahwa keduanya muncul dari sebuah nenek moyang yang sama.

Ilmuwan belum tahu seperti apa perawakan Denisovans ini. Namun dari sebuah temuan geraham atas Denisovans di gua itu, ukuran dan bentuknya berbeda dengan Neanderthals dan manusia modern, yang sama-sama pernah hidup seperiode dengan mereka.

David Reich menyatakan, jari dan gigi itu belum ditentukan tanggalnya, namun berdasarkan temuan tulang binatang di sekitarnya, diperkirakan lebih dari 30 ribu atau bahkan 50 ribu tahun yang lalu. Dan mereka atau nenek moyang mereka diduga kawin-mawin dengan nenek moyang manusia modern yang merantau ke Papua pada 45 ribu tahun lalu.

Namun, menurut Reich, aneh jika perjalanan nenek moyang orang Papua melewati Siberia untuk sampai ke Papua. Kemungkinannya adalah Denisovans ini yang melanglang Asia termasuk sampai ke selatan.

"Jelas sekali mereka menyebar di Asia," katanya. Dan ini butuh penelitian DNA warga Asia yang terisolasi lama.

Sementara itu, Rick Potts, Direktur Program Asal-usul Manusia di Smithsonian Institution, berpendapat, penemuan gen Denisovans ini memperkuat dugaan mereka berbeda dengan Neanderthals dan manusia modern. Meski ditemukan DNA Melanesia di Denisovans, Potss berpendapat bukan karena perkawinan campur namun karena DNA dari nenek moyang itu yang bertahan pada mereka namun hilang di populasi manusia modern umumnya.

Penemuan ini membuat teori yang dikemukakan ahli genetika dan struktur DNA manusia dari Oxford University, Inggris, Stephen Oppenheimer, menemukan basis. Dalam bukunya, Eden in The East, Oppenheimer mengemukakan teori Sundaland merupakan pusat peradaban.

Menurut dia, nenek moyang dari induk peradaban manusia modern berasal dari tanah Melayu yang sering disebut dengan sundaland atau Indonesia. Oppenheimer menceritakan, niatnya meneliti ini dimulai dari  komentar tanpa sengaja oleh seorang pria tua di sebuah desa zaman batu di Papua Nugini.

Dari situ dia mendapati kisah pengusiran petani dan pelaut di pantai Asia Tenggara, yang diikuti serangkaian banjir pasca-sungai es hingga mengarah pada perkembangan budaya di seluruh Eurasia. Oppenheimer meyakini temuan-temuannya itu, dan menyimpulkan bahwa benih dari budaya maju, ada di Indonesia.

Buku ini mengubah secara radikal pandangan tentang prasejarah. Pada akhir Zaman Es, banjir besar yang diceritakan dalam kitab suci berbagai agama benar-benar terjadi dan menenggelamkan paparan benua Asia Tenggara untuk selamanya.

Hal itu yang menyebabkan penyebaran populasi dan tumbuh suburnya berbagai budaya Neolitikum di Cina, India, Mesopotamia, Mesir dan Mediterania Timur. Akar permasalahan dari pemekaran besar peradaban di wilayah subur di Timur Dekat Kuno, berada di garis-garis pantai Asia Tenggara yang terbenam.

"Indonesia telah melakukan aktivitas pelayaran, memancing, menanam jauh sebelum orang lain melakukannya," ujar dia. Oppenheimer mengungkapkan bahwa orang-orang Polinesia (penghuni Benua Amerika) tidak datang dari Cina, tapi dari pulau-pulau Asia Tenggara. Sementara penanaman beras yang sangat pokok bagi masyarakat tidak berada di Cina atau India, tapi di Semenanjung Malaya pada 9.000 tahun lalu.

Peneliti Temukan Bukti Pemusnahan Massal

Pada sebuah situs penggalian di Luoping, provinsi Yunnan, kawasan barat daya China, peneliti menemukan hampir 20 ribu fosil. Penemuan fosil dalam jumlah sangat banyak ini sama artinya dengan penemuan sebuah ekosistem lengkap.

Reptil, ikan, dan fosil-fosil biota laut lain melengkapi sejumlah fosil berukuran lebih kecil yang ditemukan sebelumnya.

Kumpulan fosil itu diyakini sebagai bukti dari pembinasaan massal makhluk hidup di Bumi, akibat aktivitas vulkanik yang terjadi di akhir era Permian, sekitar 252 juta tahun lalu.

Mike Benton, Profesor dari Bristol University School of Eearth Sciences dan Shixue Hu of the Chengdu Geological Center China menyebutkan, lapisan batu kapur setebal 16 meter yang melindung fosil-fosil ini berasal dari masa lalu. “Ketika itu, China Selatan masih merupakan sebuah pulau raksasa yang berada sedikit di atas garis katulistiwa dan memiliki iklim tropis,” ucapnya.

“Ditemukannya fosil tanaman darat juga mengindikasikan bahwa komunitas perairan ini tinggal di dekat hutan pohon-pohon pakuan,” ucap Benton, seperti dikutip dari Examiner, 23 Desember 2010.

Fosil-fosil yang ditemukan, kata Benton, tersimpan dengan sangat baik, dengan lebih dari separuhnya tetap dalam kondisi lengkap, termasuk jaringan lunaknya. “Tampaknya mereka dilindungi sepanjang masa oleh lapisan mikroba yang segera menutup tubuh makhluk hidup itu tak lama setelah mereka mati,” ucapnya.

Sepanjang sejarahnya selama 4,5 miliar tahun terakhir, planet Bumi telah mengalami sejumlah kejadian pemusnahan massal. Akan tetapi, dikutip dari RedOrbit, kejadian dahsyat yang menimpa ekosistem di era Permian itu terjadi di skala “yang tidak ada tandingannya” dan menyebabkan musnahnya 96 persen kehidupan laut dan 70 persen vertebrata darat.

Hanya satu dari sepuluh spesies yang selamat dan mereka menjadi basis dari pulihnya kehidupan di periode waktu berikutnya, yang disebut Triassic.

“Masa pemulihan dari pemusnahan massal ini tampaknya membutuhkan waktu antara 1 sampai 4 juta tahun,” kata Benton. “Kejadian di akhir masa Permian ini sangat dahsyat, membunuh sekitar 90 persen spesies sampai ekosistem-ekosistem tidak memiliki apapun yang tersisa untuk melanjutkan kehidupannya,” ucap Benton.

Saat ini peneliti fokus untuk mencari petunjuk yang bisa membantu mereka menentukan spesies apa saja yang berhasil melewati kejadian di akhir era Permian itu. Selanjutnya, fosil-fosil ‘harta karun’ dari era Permian ini akan digunakan oleh peneliti untuk mempelajari bagaimana spesies tertentu dapat beradaptasi dan bertahan setelah mengalami pemusnahan massal.

Download Software Keuangan Pribadi dan Keluarga

Pada zaman sekarang ini banyak tuntutan kehidupan yang harus kita penuhi, apabila kita tidak pandai dalam mengelola  keuangan kita, bukan tidak mungkin kita akan jatuh bangkrut karena pengeluaran keuangan yang tidak terkontrol. Kami menawarkan sebuah system pengolah keuangan dalam bentuk software yang bernama Dompet Management System.

Dompet Management System adalah software pengola keuangan yang dapat digunakan baik untuk pribadi, ibu rumah tangga, keluarga maupun bisnis anda. Bahkan para pelajar dan mahasiswa dianjurkan untuk menggunakan software ini. Karena dengan menggunakan software ini keuangan anda akan mudah dikontrol di kelola dan dapat membantu anda dalam mengambil keputusan melaluin laporan dari software yang kami sediakan.

Setidaknya ada beberapa kenggulan dari software yang kami tawarkan :
  • Dilengkapi dengan modul Hutang Piutang, mempermudah dalam pembukuan anda untuk mengolah transaksi hutang piutang.
  • Transaksi yang diinputkan dapat disajikan dalam bentuk laporan yang aplikatif sehingga dapat membantu anda untuk segera mengambil keputusan yang terbaik untuk keuangan anda.
  • Selain laporan, Dompet Management System juga menyajikan Grafik yang interaktif berdasarkan data yang anda miliki, sehingga anda dapat dengan mudah menganalisa kinerja keuangan anda.
  • Mudah digunakan, sangat user friendly, sehingga orang yang masih awam dengan pembukuan sekalipun dapat menggunakan software ini, dan dapat membuat pembukuannya sendiri dengan mudah. 
  • Memiliki design interface yang menarik, sederhana dan mudah untuk dipahami.

Beberapa gamabar capture dari software Dompet Management System :

Gambar grafik total per Akun :


Gambar laporan harta :


Gambar laporan mutasi transaksi :


Gambar menu transaksi :


Gambar grafik perbandingan keuangan keluar dan masuk :


Gambar grafik harta :
    Anda bisa mendownload aplikasi Dompet Management System melalu link dibawah ini :

    Opera 11 Lebih Kencang dan Makin Personal


    Hari ini, Opera Software secara resmi memperkenalkan versi final browser desktop terbarunya Opera 11. Browser tersebut hadir dengan fitur-fitur baru, akses lebih cepat, ukuran lebih ringan, dan kemudahan buat pengguna untuk melakukan personalisasi.

    "Opera 11 menambahkan beberapa penyempurnaan bagi fitur-fitur yang sudah dikenal dan disenangi para pengguna selama lebih dari satu dekade, selagi memperkenalkan ekstensi. Jika Anda belum pernah menggunakan Opera sebelumnya, Opera 11 akan merubah pandangan Anda tentang penjelajahan web," ujar Jon von Tetzchner, Pendiri Opera dalam siaran persnya, Kamis (16/12/2010).

    Opera 11 ini berukuran 30 persen lebih kecil dari Opera 10.60 sehingga mengunduhnya pun jadi jauh lebih cepat. Plug-in juga dapat diatur untuk dimuat berdasarkan permintaan sehingga diklaim mampu meningkatkan kinerja browser hingga 30 persen.

    Fitur baru yang diperkenalkan dalam Opera 11 antara lain tumpukan tab untuk menghemat tampilan daftar situs yang sedang dibuka. Tumpukan tab adalah fitur untuk mengatur tab yang sedang Anda buka dengan cara lebih baik. Cukup geret satu tab diatas tab lainnya untuk membuat tumpukan.

    Fitur lainnya yang semakiin disempurnakan adalah ekstensi. Dengan fitur ini, pengguna dapat menambah program baru di browser untuk meningkatkan kemampuan Opera. Lebih dari dua juta ekstensi telah diunduh dari https://addons.opera.com/. Lima ekstensi yang paling banyak diunduh para penggunaadalah NoAds untuk memblokir iklan, LastPass untuk mengelola password, FastestTube untuk unduh video YouTube, Image preview untuk menampilkan pop-up yang berisi foto, dan Translate untuk menterjemahkan halaman web yang berbahasa asing secara otomatis.

    Opera 11 juga mendukung isyarat Mouse secara visual. Dengan gerakan tangan Anda, isyarat mouse memungkinkan pengguna mengendalikan mundur dan maju, membuka halaman baru, menutub tab, dan banyak hal lainnya. Kolom alamat juga lebih aman dengan menampilkan tanda yang lebih jelas yang mengindikasikan tingkat keamanan dan memungkinkan akses secara cepat pada informasi keamanan dan jaminan tentang situs yang sedang dibuka.

    Opera 11 tersedia untuk platform Windows, Mac, dan Linux dan dapat diunduh di http://www.opera.com

    Alergi Akibat Telepon Seluler

    New York, Telepon seluler adalah alat komunikasi yang hampir dimiliki oleh setiap orang pada saat ini. Tapi ternyata pada beberapa orang tertentu alat komunikasi ini bisa menyebabkan alergi.

    Alergi terhadap telepon seluler kemungkinan disebabkan oleh logam nikel yang terkandung di dalamnya. Seseorang yang alergi akan mengalami ruam yang muncul di daerah pipi, rahang atau telinga secara bersamaan.

    "Peningkatan penggunaan telepon seluler yang tidak terbatas telah menyebabkan seseorang kontak terlalu lama dengan nikel yang ada di telepon," ujar Dr Luz Fonacier, kepala alergi dan imunologi dari Winthrop University Hospital di Mineola, New York, seperti dikutip dari HealthDay, Kamis (18/11/2010).

    Gejala yang timbul akibat alergi telepon seluler ini biasanya berupa merah dan ruam gatal di daerah yang terkena kontak dengan nikel seperti wajah. Bahkan bisa juga mempengaruhi ujung jari yang digunakan untuk mengetik pesan secara terus menerus.

    "Pada kasus yang parah bisa menyebabkan lecet dan luka yang terus berkembang, hal ini karena banyak pasien dengan alergi nikel tidak mengetahui kondisi tersebut akibat telepon selulernya," ungkap Fonacier yang juga profesor kedokteran klinis di State University of New York di Stony BrookPada tahun 2000, seorang peneliti di Italia mendokumentasikan kasus ruam telepon seluler yang pertama, sehingga mendorong dilakukannya penelitian lain mengenai kondisi ini.

    Studi tahun 2008 yang diterbitkan dalam Canadian Medical Association Journal, peneliti Amerika Serikat menguji 22 telepon seluler yang diketahui sebanyak 10 telepon mengandung logam. Bagian yang mengandung nikel sebagian besar ada di tombol menu, logo dekoratif di headset dan bingkai logam yang terdapat di sekitar layar LCD (liquid crystal display).

    "Kasus alergi nikel saat ini lebih banyak disebabkan oleh tindikan dibanding telepon seluler, karenanya ruam akibat telepon seluler masih belum diketahui dengan baik. Untuk itu penting bagi ahli kulit dan alergi untuk menelitinya." ujar Dr Stanley M Fineman, profesor klinis dari Emory University School of Medicine di Atlanta.

    Jika sebelumnya sudah diketahui memiliki alergi nikel akibat tindikan atau dari perhiasan, maka sebaiknya menggunakan penutup telepon (cover phone), menggunakan hands-free atau speaker phone serta beralih ke telepon yang tidak mengandung nikel di permukaan yang menyentuh kulit.

    Ini Lha Bahaya Terlalu Banyak SMS-an


    Dewasa ini remaja makin ketagihan SMS hingga betah berjam-jam menyendiri. Terlepas dari apapun materi Short Message Service (SMS), aktivitas tersebut menimbulkan banyak dampak buruk.

    Sebuah studi oleh Case Western Reserve School of Medicine di Cleveland, Ohio, AS menemukan efek buruk bagi remaja yang telah mengirim lebih dari 120 SMS sehari. Para remaja itu cenderung akan merokok, minuman keras dan melakukan hubungan seks bebas.

    Selain itu, remaja kebanyakan SMS juga akan menderita stress, kurang tidur dan terganggu konsentrasi belajarnya. Belum lagi persendian tulang di pergelangan tangan juga terancam cidera. Ini merupakan temuan terbaru terkait perkembangan maraknya para remaja keranjingan SMS di seluruh dunia.

    Penelitian yang melibatkan 4.000 remaja di Amerika Serikat ini juga terungkap, terlalu banyak SMSan menurunkan kemampun IQ. Hal ini diketahui setelah diadakan tes IQ kepada remaja yang berSMS ria dibanding dengan yang tidak ketagihan, diketahi remaja yang banyak SMS hasil tes IQ menurun.

    Sedangkan dari sisi lalulintas kendaraan, SMS menjadi pemicu tinggi bagi bertambahnya angka kecelakaan. Penelitian ini juga bersesuaian dengan survey sebelumnya yang dilakukan oleh peneliti dari Monash University di Melbourne, Australia.

    Seorang profesor ilmu syaraf, Baroness Susan Greenfield dari Universitas Oxford mengatakan, orang yang terlalu banyak SMS akan mengganggu konsentrasi dan perhatiannya.

    Jika di usia remaja, otak sudah terkontaminasi dengan gangguan over SMS maka di usia dewasa dan tua akan makin parah efeknya. Demikian ditulis the sun (1/12)

    Dr Richard Graham juga mengakui, saat ini remaja lebih mahir menggunakan teknologi hingga orang dewasa dan orangtuanya kesulitan mengikutinya. Remaja yang terlalu banyak SMSan dan menggunakan jaringan internet berlebihan justru membuat lambat dalam memberikan respon, lalai dalam membaca SMS penting, terutama yang tidak menyenangkan.

    Dalam kaitan ini, di beberapa negara sudah mengurangi layanan SMS gratis demi menekan risiko yang akan ditimbulkan bila para remaja terlalu banyak SMSan.

    Dr Graham menyarankan, agar membatasi penggunaan ponsel untuk SMS pada waktu tertentu dan di tempat tertentu agar dampak buruk bisa dihindarkan. Dan lebih utama, para remaja dianjurkan untuk melepas headset saat akan tidur.

    ingin mengetahui HP anda asli atau tidak

    Apakah anda ingin mengetahui HP anda asli atau tidak..???

    Untuk mengetahui apakah HP anda asli atau tidak :

    Dial *#06#

    Akan tampil nomor imei(International Mobile Equipment Identity) dari HP anda.

    Periksa digit ke 7 dan 8 dari nomor imei tersebut.

    • • Jika nomor pada digit tersebut adalah 02 atau 20 berarti HP anda di buat di Emirat Arab yang berarti kualitas JELEK…
    • • Jika nomor pada digit tersebut adalah 08 atau 80 berarti HP anda di buat di German yang berarti kualitas TIDAK TERLALU BURUK…
    • • Jika nomor pada digit tersebut adalah 01 atau 10 berarti HP anda di buat di Finlandia yang berarti kualitas BAGUS…
    • • Jika nomor pada digit tersebut adalah 00 berarti HP anda ASLI yang berarti kualitas TERBAIK …

    Selamat Mencoba….

    nb: Ada beberapa HP CDMA yang tidak berfungsi untuk cara ini.

    Cara Melacak dan Intai HP Pasangan Anda ?

    Cara Melacak dan Intai HP Pasangan Anda
    APlikasi yang akan Kumpulancara.com Persembahkan buat Sobat Pengunjung setia Blog ini yakni Aplikasi Pengintai Handphone | Hape | Ponsel | HP Pasangan anda, dengan aplikasi ini Sobat akan mengetahui dimana Posisi dan kemana saja Si Dia Pergi.

    Keren sekali bukan?, Kini kita bisa menjadi Agen yang mampu mengetahui dan melacak Pasangan, anak, sodara, teman kita.
    Mungkin Sobat pernah membaca Artikel dengan Judul yang sama, tapi Artikel ini beda dan tidak bercanda. Banyak dari kita berpikir bahwa hal ini tidak mungkin atau kita harus mengeluarkan uang untuk layanan seperti ini, tapi percayalah bahwa kita tidak harus mengeluarkan uang untuk mendapatkannya. Ya PhoneOnMap memungkinkan Ini semua dan ini adalah layanan yang menyediakan aplikasi gratis yang harus diinstal dalam ponsel GPS dan Anda siap untuk melacak telepon dari mana saja di Internet.

    Aplikasi ini dapat berguna untuk pekerjaan kantor serta anggota keluarga. Anda dapat melacak anak Anda serta pacar anda / istri juga, LOL. PhoneOnMap ini dapat digunakan di seluruh dunia dan Anda dapat menggunakannya saat bepergian juga. Data disimpan pada server untuk jangka waktu satu bulan. Hal ini dapat menjadi sumber berharga untuk penjualan dan pemasaran sebuah organisasi untuk melacak agen pemasaran.
    ho..hooo Gratis Kawan, biasanya aplikasi seperti ini berbayar. Baiklah Mari kita mencoba melakukannya, sabar dikit yah.

    Cara menggunkan PhoneOnMap

    Pertama
    Silahkan Menuju Webnya : http://www.phoneonmap.com

    Kedua
    Silahkan Daftar Gratis
    Jika binggung dengan bahasanya, ini Ane Terjemahin Gun
    Registrační formulař  = Formulir Pendaftaran
    Email  = email
    Heslo = Password
    Ověření hesla = Verifikasi Password Anda
    Země = Negara
    Souhlasím s podmínkami používání = Saya setuju dengan syarat-syarat penggunaan
    Chcete být informováni o novinkách na PhoneOnMap? = Untuk informasi tentang berita di PhoneOnMap?

    Centang Saja Keduanya  Lalu Jangan Lupa Klik Dalsi
    Maka Sobat akan di bawa ke halaman berikutnya seperti Gambar dibawah ini
    Cara Melacak dan Intai HP Pasangan Anda

    Silahkan Klik http://www.phoneonmap.cz/download
    maka Anda akan dibawa ke halaman Download
    Cara Melacak dan Intai HP Pasangan Anda
    Silahkan Pilih Jenis HP apakah HP Symbian atau Windows Mobile. Maka sobat Otomatis mendownload Aplikasinya.
    Aplikasi ini mendukung Merek HP apapun Yang penting Symbian


    Ketiga
    • Install Aplikasi tersebut pada hp Yang ingin di Intip
    • Setelah instalasi pada ponsel Anda, cari folder di mana aplikasi PhoneOnMap disimpan dan membuka aplikasi:
    • Anda akan diminta untuk menyetujui persyaratan penggunaan PhoneOnMap:
    • Untuk mengidentifikasi telepon Anda, masukkan nama dan type ponsel Anda:
    • Anda akan diminta untuk memasukkan pengguna e-mail terdaftar dalam sistem PhoneOnMap, yang akan memungkinkan untuk melacak ponsel Anda.
    • Setelah memasukkan nama pengguna email dan telepon akan menampilkan kesempatan untuk mengatur fungsi-fungsi berikut (Anda memiliki pilihan untuk merubah nya):
      Apakah Anda ingin mengaktifkan sambungan otomatis ke layanan data? Ya
      Untuk mengaktifkan otomatis restart setelah Anda mulai ponsel Anda? Ya
      Pilih jalur akses: internet
    • Maka telepon Anda akan mendaftarkan ke sistem: Mendaftarkan, harap tunggu ...
      Anda menerima konfirmasi pendaftaran: Pendaftaran dibuka dan PhoneOnMap rumah aplikasi yang sukses. Anda juga dapat mengatur parameter aplikasi sesuai dengan kebutuhan Anda atau aplikasi, berbelok ke kanan.
      ! Jika Anda memasukkan alamat email pengguna yang salah pada PhoneOnMap terdaftar, peringatan muncul: "Error bekerja!
    Keempat
    Kini Saatnya Kita Beraksi, sebagai uji Coba Silahkan Install dulu Aplikasinya pada HP sendiri, dan Sekarang Slahkan Sobat menuju Phonemap.com Lagi untuk Login dengan email dan Pass yang tadi kita Buat.
    Maka Sobat Akan Melihat pada Map Phonemap Indikator Lokasi HP saat ini.

    Kelima
    Selanjutnya Terserah Anda, Semoga Pasangan Tidak kemana-mana tapi ada dimana-mana
    Selamat Mencoba dan Semoga Bahagia

    Ini Dia "Smartphone" Google Nexus S

    Nexus S adalah merek smartphone kedua buatan Google untuk mendorong popularitas Android. Ini merupakan smartphone pertama di pasaran yang menggunakan sistem operasi teranyar versi Android 2.3 atau disebut Gingerbread. Jika smartphone pertama Google Nexus One diproduksi produsen ponsel HTC, Nexus S diproduksi perusahaan Korea Selatan, Samsung.
    Kinerja komputasinya didukung prosesor Samsung Cortex A8 (Hummingbird) 1 GHz dan memori internal 16GB memori, dan graphical processing unit (GPU) tersendiri. Tak hanya mendukung multitasking secara sempurna, Nexus S juga bisa menjadi Wi-Fi hotspot, mendukung internet callling, dan smartphone Android pertama yang dilengkapi chip Near Field Communication (NFC) untuk membaca barcode digital yang diperkirakan bakal digunakan di berbagai produk masa depan.
    Google dan Samsung juga menggunakan Contour Display 4 inci untuk pertama kalinya di Nexus S. Layar Super AMOLED yang tipis dilapisi kaca yang kuat, antigores, antidebu, dan antibekas sidik jari sehingga tetap jernih kapan saja. Gambar yang tampil di layar juga tetap jelas dilihat di bawah paparan sinar matahari dan diklaim memantulkan cahaya 75 persen lebih sedikit ketimbang smartphone yang lain.
    Software dan aplikasi mobile versi terbaru Google juga sudah tertanam di dalamnya seperti Google Search, Google Maps with Navigation (Beta), Mobile Instant, Voice Actions, Gmail, dan Google Earth. Nexus S juga bisa mengakses lebih dari 100,000 aplikasi dari Android Market. Fitur lainnya adalah Voice Actions untuk melakukan perintah hampir di semua menu dari memutar musik, kirim SMS, menelepon, melakukan navigasi, dan sebagainya.
    Setelah 16 Desember 2010, Nexus S dapat dibeli secara online melalui T-Mobile ataupun di gerai-gerai Best Buy dan Best Buy Mobile di AS dan mulai 20 Desember 2010 tersedia di Carphone Warehouse dan Best Buy di Inggris. Yang menarik, Nexus S tidak di-lock sehingga pengguna bebas menggunakan operator mana pun.
    Spesifikasi Nexus S:
    Koneksi Quad-band GSM: 850, 900, 1800, 1900 Tri-band HSPA: 900, 2100, 1700 HSPA type: HSDPA (7.2Mbps) HSUPA (5.76Mbps) Wi-Fi 802.11 n/b/g Bluetooth 2.1+EDR Near Field Communication (NFC) Assisted GPS (A-GPS) microUSB 2.0 Infrared
    Layar 4.0 inci WVGA (480x800) Contour Display with curved glass screen Super AMOLED 235 ppi Capacitive touch sensor Anti-fingerprint display coating
    Dimensi Ukuran 63mm x 123.9mm x 10.88mm Berat 129 gram
    Hardware Haptic feedback vibration Three-axis gyroscope Accelerometer Digital compass Proximity sensor Light sensor
    CPU Prosesor 1GHz Samsung Cortex A8 (Hummingbird) Memori internal 16GB iNAND flash memory Memori RAM 512 MB
    Multimedia Kamera belakang 5 megapiksel (2560x1920) mendukung HD Video Kamera depan VGA (640x480) Headset jack 3.5mm stereo dan noise cancellation FM Radio
    Baterai Jenis 1500 mAH Lithum Ion Waktu bicara 6,7 jam di 3G dan 14 jam di 2G Waktu standby 17,8 hari di 3G dan 29,7 hari di 2G Software Android 2.3 (Gingerbread) Android Market Calendar Gmail Google Earth Google Maps with Navigation Google Search Google Talk Google Voice Voice Actions YouTube.

    Lima Gadget Paling Berbahaya !

    Di jaman serba digital seperti sekarang, manusia tidak bisa hidup tanpa bantuan peralatan elektronik. Peralatan ini selain mempermudah kehidupan pemiliknya juga merupakan penunjang gaya hidup yang kian hari kian canggih.

    Tapi tahukah anda bahwa alat-alat elektronik ini dapat membahayakan diri kita?

    Ahli toksikologi peraih hadiah Nobel, Devra Davis, pada bukunya yang berjudul 'Disconnected ' mengungkapkan bahwa terdapat lima perangkat elektronik yang paling berpengaruh buruk bagi kesehatan manusia. Penyakitnya pun beragam, mulai dari gangguan pertumbuhan hingga kanker otak.

    Namun, jangan khawatir, Davis juga menyertakan bagaimana menggunakan benda-benda tersebut sehingga tidak berakibat fatal bagi kesehatan kita. Berikut adalah lima benda elektronik yang paling berbahaya menurut Davis.

    1. Handphone
    Menurut penelitian Davis, penggunaan handphone dapat merusak pertumbuhan sel otak pada anak dan menyebabkan tumor otak pada orang dewasa. Tidak hanya itu, handphone juga dapat mengancam populasi umat manusia. Kok bisa? Menurut Davis, penggunaan handphone minimal empat jam sehari dapat mengurangi jumlah sperma.

    Tips:
    Pakai speakerphone atau hands-free ketika menelepon.

    2. Laptop
    Selain baterai yang meledak atau mainboard berasap, masalah laptop pada kesehatan manusia adalah sakit mata dan kepala karena radiasi layar. Selain itu, laptop yang diletakkan di paha dapat membakar paha seperti daging panggang. Hal ini dikarenakan panas yang keluar dari laptop. Kasus terparah adalah kanker kulit.

    Tips:
    Untuk menghindari sakit mata, berpaling dari layar laptop setiap 20 menit selama 2-3 menit. Perbesar font jika diperlukan. Untuk menghindari paha terbakar, beli bantal paha.

    3. IPods
    Davis menjelaskan penelitiannya yang mengatakan bahwa mendengarkan musik dengan iPods selama satu jam setengah dapat mengganggu pendengaran, bahkan pada kasus terparah adalah tuli.

    Tips:
    Pakai busa earphone untuk sedikit meredam suara yang keluar.

    4. Video game
    Menggenggam stik game terlalu lama dapat membuat tanganmu merah, Davis menyebutnya “telapak Playstasion”. Ini disebabkan oleh lembabnya telapak tangan karena berkeringat. Sedangkan pada Nintendo Wii, keluhan yang paling sering adalah lepasnya tulang bahu karena terlalu bersemangat memukul.

    Tips:
    Pada Wii, pemain sebelumnya harus melakukan peregangan terlebih dulu. Untuk Playstation, pemain membaluri tangannya dengan bedak.

    5. Komputer
    Penyakit yang timbul menurut Davis adalah masalah jantung dan obesitas karena kurang gerak. Kejang otot juga pernah terjadi karena terlalu lama menggunakan mouse atau salah posisi mengetik.

    Tips:
    Beli gelpad pada keyboard, lakukan yoga dan peregangan pada jam istirahat untuk melemaskan otot punggung dan leher.

    Gantungan Kunci dengan Kamera Tersembunyi

    Gantungan Kunci dengan Kamera Tersembunyi

    Gadget yang satu ini berbentuk gantungan kunci dengan bentuk yang cukup kecil -cukup lah untuk di genggam- layaknya gantungan kunci biasa. Namun jika dilihat lebih detil lagi, Anda akan berdecak kagum terhadap “fitur lain” yang ditawarkan gadget ini. Ya, gantungan ini mempunyai kamera tersembunyi yang bisa Anda pergunakan tanpa di ketahui orang lain. Resolusi video yang dihasilkan sangat baik yaitu 640×480 px yang berformat AVI. Dengan resolusi yang sebesar itu pasti video yang dihasilkan akan memakan banyak tempat di memori storage, namun Anda tidak perlu khawatir karena produk ini mempunyai internal memori sebesar 2 GB. Cukup besar bukan? Anda langsung mentransfer video ke PC atau Notebook menggunakan USB yang sudah ter-include di dalamnya.
    Detail :
    • Gantungan kunci
    • Hidden Camera
    • Resolusi VGA dengan format AVI
    • Memori internal 2GB
    • baterai 280mA 3.7V.
    Anda tertarik? Produk ini dibanderol dengan harga $105.09

    Mouse Komputer Seharga $26.750 !!!

    Mungkin ini adalah mouse komputer paling mahal sedunia. Bagaimana tidak? Harganya yang mencapai $26.750, ( silahkan dihitung sendiri bila dirupiahkan ) bahkan mungkin bisa lebih mahal dari harga mobil Anda!


    Apakah yang menyebabkan mouse ini sangat mahal? Apakah ada fungsi-fungsi khusus yang tidak dimiliki mouse normal? Ternyata tidak. Yang membuatnya mahal adalah bahan-bahan dasarnya. Mouse ini dibuat dari emas putih 18 karat  yang dihiasi oleh 59 potongan berlian!!

    Wajar saja kalau harganya mahal, bahan-bahannya tidak sembarangan. Anda tertarik untuk membelinya?

    Fitur Baru Facebook, "Halaman Sahabat" !!!


    Fitur Baru Facebook, "Halaman Sahabat" !!! - Facebook meluncurkan generasi baru halaman yang disebut Friendship Pages (halaman persahabatan) yang menyatukan tulisan dinding (wall), komentar, foto (berdasarkan tag), dan peristiwa antara dua teman yang memiliki kesamaan.

    Fitur halaman persahabatan ini dimasak oleh insinyur perangkat lunak Facebook, Wayne Kao, dan kemudian dipaparkan di sebuah acara internal.

    Halaman-halaman dirancang untuk menceritakan kisah dua teman di Facebook melalui berbagi kegiatan mereka.

    "Bagi kita yang telah bekerja untuk ini, bagian terbaik adalah sisi kemanusiaan halaman ini. Mereka dapat membawa kembali kenangan, percakapan, dan waktu yang dihabiskan bersama-sama," jelas Kao.

    Friendship Pages dapat diakses dari bawah foto utama pada halaman profile teman dan melalui link-link dari posting wall terkait atau kisah-kisah hubungan.

    Halaman-halaman bersifat publik untuk anggota lain selama mereka diizinkan untuk melihat profil kedua pengguna dalam Friendship Pages.

    Friendship Pages, kata mereka, akan diluncurkan hari ini (Jumat 29/10), tetapi sepertinya akan disampaikan kepada pengguna dalam peluncuran bertahap.

    "Kami pikir halaman ini satu cara alternatif menarik untuk mengorganisir aktivitas Facebook diantara teman, meskipun ini menambah lapisan kompleksitas ke situs," kata Kao dikutip CNN.

    Inilah Handroid MI700, Ponsel Tablet Super Murah


    Inilah Handroid MI700, Ponsel Tablet Super Murah-CSL Blueberry menggandeng Tri menggarap pasar ponsel tablet dengan menghadirkan handset Handroid Pad MI700, tablet telepon yang berfungsi lengkap sebagai ponsel pintar android, netbook, tablet PC, dan router.

    Chief Executive Officer CSL Blueberry, Herman Janto, dalam keterangan persnya di Jakarta, Selasa, mengatakan, pihaknya memproduksi tablet telepon yang dibundling dengan kartu perdana Tri dengan harga Rp3.999.000.

    "Minat konsumen sangat tinggi terhadap tablet dan telah mendorong pesaing Apple meluncurkan produk serupa. Hal ini inilah yang melatarbelakangi diluncurkannya Handroid Pad CSL MI700. Kami ingin menghadirkan solusi telematika yang terintegrasi dalam satu perangkat, tentunya dengan harga yang sangat terjangkau bagi masyarakat Indonesia," kata Herman Janto.



    Menurut dia, pasar aplikasi android menunjukkan pertumbuhan yang menggembirakan di mana tim android developer menyatakan penjualan handset tersebut telah menembus angka 100.000 aplikasi.

    Selain itu prospek pertumbuhan pasar tablet PC maupun ponsel juga dinilai semakin positif. "Kami menyambut gembira kerja sama Tri dengan CSL Blueberry yang memadukan layanan data Tri dengan tablet telepon berteknologi tinggi dari CSL Blueberry. Kerja sama ini semakin memberi kemudahan bagi masyarakat Indonesia untuk dapat mengakses internet dengan harga terjangkau," kata Chief Commercial Officer Tri, Suresh Reddy.

    Tablet yang berukuran tujuh inci itu, merupakan tablet berbasis chipset Qualcomm dengan prosesor Qualcomm MSM7227 dan didukung oleh sistem operasi Android 2.2. Selain itu, CSL Blueberry melengkapi MI700 dengan fitur untuk telepon, dan fungsi router untuk sharing wi-fi.

    MI700 memberi kepuasan bagi pecinta Android dengan memberikan banyak aplikasi gratis Android market yang tersedia plus akses internet 1 GB per bulan selama 6 bulan dari Tri.
    Dengan gratis data ini, masyarakat Indonesia yang membeli paket bundling MI700-Tri dapat melakukan bermacam aktivitas mulai dari download, akses jejaring sosial hingga browsing.

    "Dengan perangkat ini para pecinta tablet telepon dan PC bisa mendapat fitur senilai 6 jutaan dengan hanya menggunakan Handoid Pad CSL MI700 ini," kata Herman.

    eTouch Rilis Ponsel Dual Navigator

    Mengikuti tren sekaligus memenuhi kebutuhan pasar, eTouch Mobile kembali menambah jajaran ponsel Qwerty-nya. Namun, kali ini merek dagang First Mobile Group asal Hong Kong itu mengunggulkan fungsi dual navigator dan TV sebagai fitur khas pada perangkat barunya, eTouch 757Pro.
    eTouch 757Pro
    Fungsi dual navigator yang disematkan pada eTouch 757Pro menggabungkan navigasi trackpad layaknya BlackBerry Bold 9700 (Onyx) dan manual navigator seperti yang ditemukan pada Nokia E71.

    Selain itu, eTouch percaya bahwa permintaan untuk ponsel TV masih cukup besar. Untuk itu, pada eTouch 757Pro, produsen ponsel China yang masuk ke Indonesia sejak 2008 itu menyisipkan TV tuner yang memungkinkan penggunanya menonton televisi siaran lokal pada layar LCD ponsel 2,2 inci.



    Selebihnya, tidak ada fitur yang terlalu spesial dari ponsel dual on GSM-GSM ini. Sama dengan ponsel-ponsel sebelumnya, eTouch 757Pro juga menawarkan konektivitas Wi-Fi 802.11 b/g dan GPRS untuk akses Internet, e-mail, fasilitas chatting hingga tergabung ke jejaring sosial Facebook, Skype, Yahoo!Messenger, MSN Messenger, dan Opera.

    Untuk multimedia, ponsel Qwerty yang didesain dengan bahan stainless ini dilengkapi kamera berkemampuan dua megapiksel. Tak hanya mampu memutar musik dan video, ponsel yang dilengkapi sensor gerak ini juga membenamkan teknologi Bluetooth yang memudahkan pengguna mendengarkan musik dengan headset Bluetooth nirkabel. (art)

    Spesifikasi eTouch E757 Pro
    Jaringan Dual on GSM+GSM 850/900/1800/1900 MHz
    Layar LCD Color 2,2 inci
    Ringtones Polyphonic 64, MIDI, MP3
    Kamera 2MP
    Konektivitas Bluetooth (A2DP), GPRS class12, USB2.0
    Memori internal 19.5 MB
    Memori eksternal microSD (hingga 4GB)
    Fitur TV Tuner, radio FM, pemutar MP3/MP4, Facebook, ImiChat, eBuddy, Yahoo & MSN messenger, Skype, Motion sensor, Blacklist, Webcam, SMS Timer, Background sound, Torch (senter)
    Dimensi 10,4x5,9x1,2 cm
    Baterai Li-ion 900mAh
    Harga Rp899.000

    Berkat iPod, Bocah Lolos dari Penculikan

    NEW YORK - Seorang bocah perempuan berusia 12 tahun berhasil lolos dari upaya penculikan. Bocah tersebut lolos setelah berpura-pura akan menelepon polisi dengan iPod.

    Pencuri mengira bahwa iPod touch yang digunakan bocah tersebut adalah iPhone yang memang bisa digunakan untuk menelepon polisi. Demikian dilansir Canoe, Selasa (2/11/2010).

    Ketika itu si penculik yang menggunakan mobil van berupaya untuk membawanya ke dalam mobil secara paksa. Tapi bocah asal Stanton, Delaware tersebut bertindak cepat dengan mendekatkan iPod Touch yang dipegangnya ke dekat telinga bergaya seolah menelepon polisi. Ia juga sempat berteriak dan mengancam penculik bahwa dirinya sedang menelepon polisi.

    Melihat tindakan bocah tersebut akhirnya si penculik gagal membawa kabur bocah tersebut.

    Menurut kesaksian bocah tersebut si penculik memiliki ciri-ciri berambut gelap dan berusia sekira 35 hingga 45 tahun. Polisi saat ini, masih mengejar pelaku penculikan tersebut.

    7 Unit Nokia E7 Pertama di Indonesia Terjual Rp150 Juta

    Untuk komunikasi data dan konektivitas, dukungan 3G/HSDPA, WiFi, Bluetooth, sampai port USB untuk membaca data dari USB flash disk dan HDMI untuk menghubungan ponsel dengan layar beresolusi tinggi disediakan. Adapun pekerjaan seperti membuat dan mengedit dokumen serta mengedit file presentasi serta mempresentasikannya langsung, bisa dilakukan pada ponsel ini.


    Pada perkenalannya di malam amal, 17 Desember 2010, Nokia menawarkan 7 unit Nokia E7 pertama bagi pengguna di Indonesia. Mereka yang mengikuti lelang dan berhasil menawar dengan harga tertinggi akan menjadi pemilik Nokia E7 pertama di dunia.


    Secara total, untuk ketujuh Nokia E7 pertama yang dilepas, Nokia berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp150 juta. "Dana hasil lelang penjualan pertama E7 ke pasaran seluruhnya akan diserahkan Nokia Indonesia ke Palang Merah Indonesia," kata Bob McDougall, Country Manager Nokia Indonesia di Jakarta.


    Sebagai gambaran, dari informasi yang beredar, Nokia E7 akan dipasarkan di kisaran harga 700 Euro, atau sekitar Rp8,3 juta. Pada kesempatan tersebut, dana yang terkumpul dari lelang ketujuh unit Nokia E7 itu secara simbolis diserahkan pada Ketua Umum Palang Merah Indonesia, Jusuf Kalla.

    Walah, Nokia N8 Ternyata Bermasalah

    HELSINKI--Produsen telepon seluler papan atas Nokia mengakui ada masalah dalam smartphone baru andalan mereka, N8. Padahal, ponsel ini diposisikan untuk membantu mengambil kembali pangsa pasar yang hilang.

    Beberapa pelanggan melaporkan bahwa N8 mereka bisa mati secara mendadak dan tak bisa dinyatakan kembali dalam waktu singkat. Bahkan, kendati saat itu tak ada problem dengan sistem batere atau power ponsel. "Memang tak semua bermasalah, tapi kami tidak memiliki angka pastinya," kata juru bicara perusahaan, Tapani Kaskinen.

    Perusahaan mengatakan bahwa keluhan telah muncul dalam beberapa hari terakhir, mendorong Nokia untuk merilis video wawancara Kamis dengan Wakil Presiden Eksekutif Niklas Savander di mana ia mengatakan bahwa ia 'khawatir' tentang cacat itu. "Kami menginvestigasi cara kami merakit mesin," kata Savander, menambahkan bahwa perusahaan telah mengambil 'tindakan pencegahan' di seluruh lini produk mereka untuk menyelesaikan masalah.

    Untuk jangka pendek, masalah diatasi dengan garansi ponsel, dan jika handset asli tidak dapat diperbaiki maka pelanggan akan diberikan satu unit yang baru, kata Kaskinen. N8, yang merupakan handset pertama perusahaan untuk menjalankan platform 3 Symbian, dirilis pada bulan Oktober lalu.

    Ponsel Qwerty Murah Nokia X2-01 Edar Desember

    Menjelang akhir tahun, Nokia meng-update jajaran ponsel X series mereka. Seperti diketahui, X series merupakan lini produk Nokia yang ditujukan bagi penggemar musik. Model yang disiapkan oleh produsen asal Finlandia itu adalah X2-01, sebuah ponsel candybar dengan metode input keyboard Qwerty.

    Menurut Anvid Erdian, Market Product Manager Nokia Indonesia, produk ini akan mulai beredar di pasaran Indonesia akhir Desember mendatang. Belum ada harga resmi untuk produk yang bersangkutan. Namun, Anvid memberi kisaran harga di bawah Rp1 juta.

    “Produk ini bukan ditujukan untuk menghadang produk-produk ponsel China yang kini tengah marak beredar di pasaran,” kata Anvid di Jakarta, Jumat 3 Desember 2010. “Nokia X2-01 merupakan ponsel yang dihadirkan untuk melengkapi lini produk yang dimiliki Nokia”.

    Anvid menyebutkan, produk ini justru dekat dengan model C3 yang ditujukan pula untuk segmen pengguna muda. Meski demikian, Anvid meyakini keduanya tidak akan saling menjatuhkan di pasar.

    “Meski target market yang dituju sama dan kisaran harganya pun tidak terpaut jauh, keduanya berasal dari lini produk yang berbeda,” kata Anvid. “Nokia X2-01, seperti ponsel X series lainnya mengandalkan fitur musik. Sementara itu, C3 layaknya seri C lainnya merupakan ponsel yang didesain untuk memenuhi kebutuhan social networking“.

    Agar harganya dapat terjangkau sebagian besar masyarakat, Nokia X2-01 yang berlayar 2,4 inci dan resolusi 320×240 ini hanya dilengkapi konektivitas GPRS/EDGE hingga 296kbps dan kamera VGA resolusi 640×480.

    Untuk menampung musik, ponsel ini punya memori internal 55MB, RAM 64MB, dan ROM 128MB. Jika kurang, ada slot microSD yang mampu menampung kartu memori berkapasitas hingga 8GB.

    Meski secara total ada lima pilihan warna yang ditawarkan Nokia, di Indonesia hanya tiga warna yang disediakan yakni white silver, red, dan deep grey.

    Alasan Android Sulit "Meledak" di Indonesia

    Sejak Android muncul dua tahun lalu dan menjadi topik yang hangat dibicarakan setahun belakangan, sistem operasi buatan Google itu masih belum mampu menyaingi popularitas BlackBerry. Khususnya di Indonesia. Mengapa?

    Menurut Lucky Sebastian, aktivis gadget sekaligus penggiat Android dari komunitas ID Android, ada beberapa alasan yang membuat Android sulit meledak di Indonesia.

    Pertama, BlackBerry cukup diminati karena keypad Qwerty. Cocok dengan karakter pengguna di Indonesia yang menggemari text messaging. Sedangkan kebanyakan ponsel Android yang beredar sejauh ini berteknologi layar sentuh.

    "Memang ada banyak faktor mengapa BlackBerry cepat menjamur. Adanya BlackBerry Messenger, tema ponsel yang menarik, plus didukung meluasnya penggunaan fasilitas jejaring sosial ke berbagai tingkatan segmen," kata Lucky saat berbincang-bincang dengan VIVAnews di Jakarta, Jumat 3 Desember 2010.

    "Namun, keypad Qwerty masih menjadi faktor mendasar mengapa orang Indonesia memilih BlackBerry. Berbeda dengan Singapore Hong Kong, karakternya tidak terlalu mementingkan fasilitas text messaging, sehingga BlackBerry tidak laku di sana," imbuhnya.

    Kedua, jaringan backbone Internet di Indonesia masih kurang memadai. Padahal, hampir seluruh ponsel Android membutuhkan akses Internet cepat. "Tidak banyak layanan pada BlackBerry yang membutuhkan akses Internet cepat. Sementara di Android, hampir seluruh layanan selain instant messaging membutuhkan akses data dalam jumlah besar," jelas Lucky.

    Ketiga, ponsel-ponsel Android yang beredar masih relatif mahal. Karena mahal, ponsel-ponsel tersebut sulit dijangkau anak muda. "Sebuah tren biasanya dimulai dari anak muda. Jika tren tersebut dimulai dari kalangan anak muda, perlahan-lahan tren itu meluas ke segmen orang dewasa. Seperti BlackBerry di Indonesia," ujar Lucky.

    "Anak muda sangat berpengaruh untuk mengendarai tren pasar. Porsi mereka adalah yang terbesar di pasar. Sehingga, ketika sebuah gadget atau handset mulai digandrungi anak muda, maka tren pasar berpotensi mengikutinya," tandasnya.

    Namun, meski ada sejumlah kendala yang menghambat Android di Indonesia, Lucky tetap optimistis. Ketika pasar semakin mature, pengguna akan dengan sendirinya memilih Android. "Jika disandingkan dengan BlackBerry, Android jauh lebih powerful. BlackBerry tidak ada apa-apanya. Platform milik Google Android sifatnya terbuka. Hal ini membuat Android lebih customized dan bisa mengikuti apa mau penggunanya," kata dia.

    "Nanti ada waktunya. Ketika varian smartphone Android mulai banyak yang dilengkapi keypad Qwerty dan harganya mulai terjangkau, tren Android di Indonesia akan benar-benar mulai. Bukan tak mungkin Android akan menggeser BlackBerry sebagai pemimpin smartphone di Tanah Air," pungkasnya.

    Ponsel Motorola Meledak di Telinga ?

    Pria pemilik ponsel Motorola Droid 2 mengalami kerusakan telinga kiri dan dibawa ke ruang darurat rumah sakit. Ponsel itu meledak di telinganya saat sedang menelepon.

    Aron Embry dari Texas, Amerika Serikat, mengatakan bahwa ia sempat mendengar bunyi letusan saat menggunakan telepon, seperti dikutip dari MSNBC. Awalnya, ia merasa tidak sakit, namun saat menaruh ponsel, ia merasa ada kejanggalan.

    “Saya menyadari itu adalah darah. Saya pulang ke rumah dan saat di kamar mandi kemudian melihat kaca, saya melihat darah itu. Kemudian, ketika saya melihat ponsel, saya menyadari layar ponsel saya tampak meledak.”

    Embry mengaku bahwa ia tidak memiliki asuransi kesehatan sehingga berharap mendapatkan ganti rugi dari Motorola.

    Ada dua hal yang terasa janggal. Ponsel itu diklaim telah meledak namun masih dapat digunakan. Produk elektronik kadang-kadang dapat meledak, tapi umumnya terkait dengan kesalahan besar pada baterai. Beberapa ahli juga menyebutkan bahwa kerusakan tersebut disebabkan kesalahan pengguna.

    Pihak Motorola sendiri mengatakan tidak ada alasan untuk percaya bahwa ponsel itu meledak selama masih dapat digunakan dan utuh. Namun, perusahaan mengaku telah menghubungi Embry dan akan mempelajari masalah itu dengan seksama

    10 trik merawat baterai ponsel


    1. Matikan ponsel.
    Sebaiknya matikan ponsel jika Anda berada di sebuah tempat yang kemungkinan untuk mendapatkan sinyalnya sulit. Kalau ponsel terus diaktifkan, sementara ponsel terus menerus mencari sinyal, hal ini akan membuat energi baterai Anda terkuras.

    2. Pakai repeater.
    Saat berada di tempat yang sangat terpencil, gunakan repeater ponsel untuk memperkuat penangkapan sinyal.

    3. Matikan fitur suara yang tidak penting, jangan biarkan aktif sepanjang hari.

    4. Jangan aktifkan ringtone dan fitur getar sekaligus karena cukup menguras energi baterai, aktifkan salah satunya saja. Saat berada di bioskop ada baiknya aktifkan fitur getarnya saja, namun saat berada di tempat publik seperti mall, stasiun dan bandara, mengaktifkan ringtone bisa menjadi pilihan yang lebih baik.

    5. Kurangi brightness layar ponsel Anda hingga 50 persen agar energi baterai yang terpakai lebih hemat.

    6. Matikan Bluetooth jika tak digunakan. Untuk diketahui saja, Bluetooth yang aktif akan menguras energi baterai ponsel lebih cepat.

    7. Sama halnya seperti Bluetooth, matikan juga fitur infrared jika tak digunakan.

    8. Matikan aplikasi-aplikasi lain yang tidak digunakan.

    9. Letakkan ponsel di tempat yang temperaturnya normal sehingga tidak terjadi kerusakan akibat suhu yang terlalu tinggi atau rendah. Misalnya, jangan letakkan ponsel di dalam mobil yang terjemur matahari, di atas laptop atau konsol game yang suhunya panas.

    10. Segera cabut charger dari ponsel jika baterai ponsel sudah penuh.

    Asteroid, Musuh Terbesar Manusia


    Dari penelitian terakhir, jatuhnya asteroid di salah satu samudra mampu memicu siklus kimia merusak yang akan menghapus separuh lapisan ozon planet Bumi.
    Hilangnya perlindungan secara besar-besaran dari radiasi ultraviolet matahari berpotensi memaksa manusia hidup bak vampir. Hanya bisa ke luar ruangan setelah matahari terbenam.

    Skenario terbruk dari tumbukan asteroid berukuran 1 kilometer akan membuat lubang di lapisan ozon, seperti yang pernah muncul di Antartika selama tahun 1990an. Bedanya, kerusakan ozon akibat tumbukan asteroid akan terjadi secara global. Dari simulasi yang dilakukan, radiasi berlebihan sinar ultraviolet akibat kerusakan ozon itu bisa berlangsung selama 2 tahun.

    “Jatuhnya asteroid ke samudera selalu dianggap membahayakan negara-negara yang terletak di pesisir, tetapi tidak banyak yang menelitinya lebih lanjut,” kata Elisabetta Pierazzo, peneliti senior di Planetary Science Institute di Tucson, Arizona, Amerika Serikat.

    Saat ini, kata Pierazzo, seperti dikutip dari Livescience, 15 November 2010, kami mencari tau seputar bahaya jatuhnya asteroid terhadap cuaca di Bumi.

    Metode penelitian
    Untuk mengetahuinya, Pierazzo mengombinasikan pengetahuan yang ia miliki dengan simulasi yang dikembangkan oleh ilmuwan Amerika dan Jerman lainnya yang dapat menunjukkan model interaktif dari zat kimia di atmosfir. Uji coba dilakukan dengan simulasi tumbukan asteroid berukuran 500 meter dan 1 kilometer di lokasi dan musim tertentu di Bumi.

    Hasilnya, tumbukan asteroid akan merusak ozon karena asteroid akan memuncratkan air laut hingga ke bagian tertinggi dari atmosfir. Zat kimia seperti chloride dan bromide yang terpisah dari uap air kemudian akan merusak lapisan ozon yang melindungi mahluk hidup di Bumi dari mutasi yang diakibatkan sinar ultraviolet.

    “Yang jadi masalah, tumbukan asteroid akan melontarkan uap air hingga ratusan kilometer ke udara,” kata Pierazzo. “Uap air akan menembus lapisan tertinggi dari atmosfir,” ucapnya.

    Model yang dibuat menunjukkan, asteroid berukuran 500 meter yang menabrak di sekitar 30 derajat ke utara samudera pasifik di bulan Januari akan berdampak ‘lokal’ terhadap lapisan ozon. Lokal di sini artinya adalah lubang ozon akan terjadi di seluruh kawasan utara Bumi. Jika asteroid yang menabrak berdiameter 1 kilometer, maka lapisan pelindung ultraviolet secara global yang akan rusak.

    Lokasi di mana asteroid jatuh juga penting karena berpengaruh dengan pola sirkulasi atmosfir. Demikian pula dengan waktu karena ketebalan lapisan ozon di atmosift terus berubah setiap musim, tergantung dengan banyaknya cahaya matahari yang menyinarinya.

    Tumbukan asteroid berukuran 500 meter akan memicu radiasi ultraviolet hingga 20 UVI (ultraviolet index). Sebagai gambaran, radiasi berukuran 10 UVI dapat membakar kulit dalam hitungan menit. Adapun ukuran radiasi ultraviolet tertinggi di sekitar katulistiwa hanya mencapai level 18. Adapun radiasi UV tertinggi yang tercatat sempat terjadi di gurun pasir tinggi di Puna de Atacama, Argentina. Di sana radiasi UV mencapai 20.

    Tabrakan asteroid berukuran 1 kilometer akan meningkatkan nilai UVI di atas 20 di dalam jarak 50 derajat ke utara dan selatan katulistiwa selama sekitar 2 tahun. Beberapa tempat di kawasan tersebut akan mengalami lonjakan UVI hingga mencapai 56. Kawasan yang akan terimbas bila asteroid jatuh di sekitar katulistiwa bisa mencapai Seattle dan Paris di utara dan Chili serta Argentina di selatan Bumi.

    Efek jangka panjang dari radiasi UV tinggi tersebut akan membuat kulit manusia menjadi merah, perubahan dalam perkembangan tumbuhan, dan mutasi genetik dari manusia dan organisme lain.

    Ancaman yang siap menghadang
    Skenario yang diuji oleh Pierazzo dan timnya merupakan skenario yang paling mungkin terjadi pada Bumi. Asteroid berpotensi lebih besar jatuh di perairan dibandingkan dengan di daratan. Alasannya, 70 persen dari permukaan Bumi adalah perairan dan dua pertiga di antaranya memiliki kedalaman air hingga lebih dari 1 mil.

    Sampai 1 Oktober lalu, astronom telah menemukan 903 dari perkiraan sekitar 1.050 near earth objects (NEO) atau benda angkasa berterbangan di sekitar Bumi yang memiliki diameter 1 kilometer atau lebih. Diperkirakan, masih ada sekitar 100 benda langit lainnya yang berkuruan 1 sampai 2 kilometer yang belum ditemukan.

    Yang lebih mengkhawatirkan, NEO berukuran lebih dari 1 kilometer jumlahnya lebih banyak lagi. Saat ini, NASA baru menemukan sekitar 5 persen dari perkiraan NEO kecil tersebut. Artinya, masih ada puluhan ribu NEO berukuran di bawah 1 kilometer yang belum ditemukan.

    Saat NASA terus mencari NEO yang dapat mengancam Bumi, Pierazzo dan timnya akan melanjutkan penelitian bagaimana dampak tumbukan asteroid ke daratan. “Simulasi dengan skenario ini mungkin akan lebih sulit dibuat karena kombinasi debu yang akan memblokir sinar matahari dan bagaimana efek partikel mineral lainnya yang ada di tanah akan mempengaruhi ozon,” ucap Pierazzo.

    Peneliti juga memperkirakan bahwa dampak asteroid menghantam daratan akan berefek serupa dengan apa yang terjadi dengan Bumi jika terjadi perang nuklir. Dari penelitian sebelumnya, perang nuklir regional sekalipun dapat menghadirkan lubang ozon yang sangat besar di seluruh dunia.